Future simple tense digunakan untuk:
1. Fakta di masa depan
She will give a speech tomorrow.
= Dia akan memberikan pidato besok.
Catatan: Ini bisa diucapkan jika penutur tahu bahwa hal tersebut sudah disepakati atau direncanakan.
2. Prediksi atau perkiraan
It will rain tomorrow.
= Besok akan hujan.
Catatan: Ini hanya perkiraan penutur dan belum tentu terjadi.
3. Janji kepada seseorang
I will call him today.
= Aku akan telpon dia hari ini.
4. Tawaran untuk melakukan sesuatu
I will help you with your project.
= Aku akan membantu proyekmu.
5. Ancaman atau peringatan
You will regret this.
= Kamu bakal nyesel.